Monday, July 14, 2008

MALING ITU MENGUJI KU ATAS IMAN DAN KESABARANKU.....

Astaghfirullah...... mungkin ini karena kelalaianku sehingga semua ini terjadi. Aku tidak mengerti kenapa maling itu tega mengambil barang-barangku?... Ya Allah ampunilah hamba Mu ini. ketidak mengertianku ini membuatku sedih.... kenapa aku lalai? kenapa aku seperti ini? yang terlalu percaya dan terlalu teledor....

Aku tak kuasa untuk berkata-kata, papi yang pertama mengetahui semua ini masih dapat mengontrol emosinya, padahal papi itu sibuk dari pagi hingga malam, dan semua itu adalah tanggung jawabku...dan sikap papi ini membuatku lebih terpukul lagi.

Tapi papi mengingatkan aku agar tabah dan tambah mendekatkan diri kepada Allah, bukan malah menjauhi Nya.

Ya Allah kini, dari dalam dasar hatiku.... Karena Engaulah Yang Maha Segalanya, maka ampunilah hambaMu yang lalai ini, berikanlah hambaMu ketabahan dan aku percaya tetaplah Engkau Yang Maha Bijaksana, yang selalu melindungi hambaMu ini....
Kini aku rela Ya Allah karena aku sadar tetaplah harta ini hanya pelengkap hidup, tetapkan aku dengan kerelaan ku Ya Allah... tetapkan aku dengan ke ikhlasanku... dan tetapkan aku untuk selalu berada dijalan Mu jalan yang Engkau ridhoi.

Saturday, July 12, 2008

PERLOMBAAN 17-AN

Ada cerita menarik beberapa tahun yang lalu, waktu itu ada perlombaan 17-an di komplex tempatku tinggal, dari mulai perlombaan untuk anak-anak, bapak-bapak dan juga ibu-ibu.

Saat itu aku yang santai dan hanya ingin ikut berpartisipasi, mengikuti lomba memasukan benang ke jarum. Saat memasukan benang itu lah cerita ini menjadi cerita tak terlupakan. Salah satu Ibu-ibu menanyakan umurku, " bu, umurnya apakah diatas 26 atau dibawah 26 tahun? , dengan isengnya kujawab "umurku dibawah 26 tahun dong, liat neh masih awet muda gitu lho!!". Padahal dalam hatiku aku bilang : Secara gitu loh, anakku sudah dua dan sudah besar mana mungkin sih aku masih 26 tahun? he he he

Nah setelah pertanyaan itu aku jawab, ternyata aku yang pertama memasukkan benang ke jarumya, disusul dengan ibu yang lain. seneng juga aku, walaupun iseng, tapi ternyata aku juara.

Setelah acara perlombaan selesai dilanjutkan acara makan siang bersama, kemudia acara pembagian hadiah, dan pembagian door prize, tapi waktu pengumuman lomba memasukan benang ke jarum, aku koq ga juara ya?
setelah ku tanyakan kenapa, ternyata panitia bilang umurku masih dibawah 26 tahun, jadi aku tidak juara waaaah? aduuuh, aku mau gimana ya? lah memang waktu ditanya tadi itu untuk kriteria perlombaan toh? waaalaah hi hi hi hi , aku ga ngerti deh saat itu mau ngomong apa?
Aku jadi bingung, aku-nya yang Oon kali ya? tapi itu panitia koq percaya aja ya waktu aku kasih jawaban seperti itu?..... hwaaa kena batunya deh aku!!!

Nah walaupun cuma cerita perlombaan 17-an nya warga komplex, tapi cerita itu tetap mampir dalam ingatanku setiap kulihat ada yang merayakan hari kemerdekaan tersebut.
Dan itu cukup membuat ku tersenyum simpul karena ulah bodohku. Tapi cerita ini tak pernah ku ceritakan loh sama my hubby, tapi koq aku cerita disini ya? he he he soale lebih lepas cerita di blog dari pada interactive with my hubby.